7+ Manfaat dan Kegunaan Buah Tin Yang wajib anda Tahu

wikiGo Health – Buah Tin adalah buah yang memiliki ciri – ciri daging buah berwarna merah dengan banyak bulir didalamnya. Nama latin buah tin adalah ficus carica , buah tin juga memiliki nama lain berupa buah ara.

Buah tin banyak tumbuh di daerah asia barat. Namun karena belakangan permintaan masyarakat terhadap buah tin semakin meningkat. Kini buah tin sudah banyak di tanam dan dibudidayakan di berbagai negara.

Dalam setiap 100 gram Manfaat dan Kegunaan Buah Tin setidaknya mengandung nutrisi berupa multivitamin dan mineral berupa Kalori: 30 Kcal, Protein: 0 gram, Lemak: 0 gram, Karbohidrat: 8 gram, Serat: 1 gram, Tembaga: 3% dari Angka Kecukupan Gizi (AKG), Magnesium: 2% AKG, Potasium: 2% AKG, Riboflavin: 2% AKG, Thiamine: 2% AKG, Vitamin B6: 3% AKG, Vitamin K: 2% AKG.

Dengan begitu lengkapnya nutrisi yang terkandung di dalam buah tin, tidak mengherankan apabila buah tin lantas diyakini memiliki banyak manfaat dan kegunaan. Berikut adalah informasi mengenai manfaat dan kegunaan buah tin.

1. Menjaga Kesehatan Tulang

Buah Tin dipercaya mampu menjaga dan merawat kesehatan tulang. Terutama karena buah Tin diketahui memiliki berbagai kandungan mineral yang dibutuhkan oleh tulang seperti kalsium, magnesium, dan fosfor.

Mengkonsumsi satu butir buah tin setiap hari diduga kuat mampu membantu menjaga kesehatan tulang dan gigi. Sehingga akan mengindarkan diri dari kemungkinan terkena osteoporosis dan gigi keropos.

2. Meningkatkan Imunitas Tubuh

Seiring dengan semakin maraknya pandemi Covid – 19 di berbagai belahan dunia, membuat banyak pihak diberbagai negara berusaha keras mencari cara untuk bertahan dan melawan Covid -19. Sampai sejauh ini memang belum ditemukan vaksin yang efektif dan aman untuk menangkal Covid -19.

Belakangan Covid -19 telah diidentifikasi sebagai penyakit Self Limiting Disease artinya orang yang terjangkit virus corona dapat sembuh dengan sendirinya. Ditengarai salah satu cara terbaik untuk melawan Covid – 19 adalah dengan meningkatkan imunitas tubuh kita.

Mengkonsumsi multivitamin dan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi adalah salah satu langkah untama untuk meningkatkan imunitas tubuh. Buah Tin sebagai buah yang memiliki kandungan multivitamin diharapkan memiliki khasiat untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Dengan demikian buah Tin diduga kuat dapat digunakan untuk menangkal Covid -19. Secara medis, cara kerja buah Tin untuk mengobati Covid-19 adalah dengan meringankan gejala pnumonia pada masa masa awal inkubasi, seperti sakit tenggorokan dan pilek.

Kemampuan ini, terutama karena Buah Tin dapat melembapkan selaput lendir pada sistem pernapasan. Sehingga buah Tin dapat membantu mengeluarkan dahak yang menyumbat dan mengganggu kerja sistem pernapasan.

3. Buah Tin Sebagai Obat Anemia

Anemia adalah suatu kondisi kurangnya kadar sel darah merah dalam tubuh yang disebabkan oleh berbagai faktor kesehatan. Sebagaimana sudah umum diketahui bahwa darah memiliki fungsi yang penting dalam mendistribusikan nutrisi ke seluruh organ tubuh. Oleh karena itu, tubuh memerlukan sel darah merah yang cukup.

Salah satu cara untuk menanggulangi kurangnya kadar sel darah merah dalam tubuh atau anemia adalah dengan mengonsumsi makanan yang mengandung sumber zat besi. Buah Tin sendiri diketahui merupakan buah yang mampu memberikan asupan zat besi bagi manusia.

Mengkonsumsi dua butir buah tin pada pagi dan sore hari di duga kuat dapat membantu memenuhi kebutuhan sel darah merah tubuh kita. Apabila anda sudah terkena anemia, maka mengkonsumsi tiga butir buah tin sebelum makan maka nutrisi berupa zat besi yang terkandung didalam buah tin akan di cerna secara efektif oleh tubuh.

Dengan demikian buah tin daiharapkan dapat mengobati anemia. Sehingga tidak mengherankan apabila banyak orang mengatakan bahwa buah tin sebagai obat anemia.

Lihat : Tukang Taman Jakarta Barat

4. Buah Tin Mampu Mengobati diabetes

Buah tin juga memiliki manfaat dan kegunaan untuk mengobati diabetes. Mengingat senyawa fitokimia yang terkandung di dalam buah tin dipercaya mampu membantu menghilangkan bahaya radikal bebas dari tubuh manusia yang diyakini mampu mengobati penyakit diabetes.

Bahkan dalam setiap biji buah Tin segar diketahui mengandung zat anti oksidan seperti Vitamin A, E, dan K yang diduga kuat dapat menutrisi tubuh kita untuk melawan penyakit diabetes. Oleh karena itu, mengkonsumsi buah tin setidaknya tiga kali sehari setiap sebelum makan dapat membantu mencukupi energi dan kebutuhan nutrisi tubuh kita.

Meskipun buah tin memiliki rasa yang cenderung manis, sama seperti buah buahan pada umumnya buah tin diketahui rendah gula. Sehingga buah tin tidak berbahaya apabila dikonsumsi tiga kali sehari oleh penderita diabetes.

5. Buah Tin Untuk Mengatasi Insomnia

Insomnia merupakan suatu ganguan siklus tidur yang membuat orang sukar tidur di malam hari. Ketika siklus tidur tidak teratur, maka akan mengganggu proses metabolisme tubuh. Sehingga akan memicu berbagai masalah kesehatan yang lain, seperti anemia bahkan diare dan disorientasi waktu.

Kandungan asam amino berupa triptofan yang dimiliki oleh buah tin diduga kuat dapat memicu produksi hormon melatonin yang merupakan hormon yang berperan penting dalam mengatur siklus tidur. Dipercaya oleh banyak orang, apabila buah Tin dikonsumsi dengan teratur dapat membantu mengatasi insomnia.

Oleh karena itu, mengkonsumsi buah tin setidaknya dua butir sebelum dan sesudah makan malam dapat membantu tubuh kita melawan insomnia.

6. Buah Tin Untuk Mengatasi Sembelit

Sembelit atau susah buang air besar sebenarnya merupakan pertanda jika tubuh kita sedang kekurangan serat. Serat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga saluran pencernaan, terutama karena serat memiliki fungsi umum untuk memperpendek waktu transit makanan di dalam usus. Pada akhirnya serat akan mampu meningkatkan masa tinja, sehinga BAB menjadi lancar.

Buah Tin sebagai buah yang banyak mengandung serat memiliki keguanaan untuk mengatasi sembelit ketika buang air besar atau BAB. Oleh karena itu, mengkonsumsi buah tin sebelum makan diduga kuat dapat mempersiapkan kondisi usus sebelum menggiling makanan. Kemudian mengkonsumsi sebutir buah tin lagi setelah makan di duga kuat dapat membantu mencukupi kebutuhan serat tubuh, sehingga buang air besar akan lancar.

7. Buah Tin Untuk Mengatasi Masalah Kesuburan

Salah satu keistimewaan buah Tin yang banyak di cari oleh orang – orang adalah kegunaannya untuk mengatasi masalah kesuburan. Khasiat buah Tin untuk mengobati disfungsi seksual pada laki-laki sudah banyak diuji coba keampuhannya.

Di beberapa negara, buah Tin banyak dijadikan sebagai bahan tambahan pada ramuan obat kuat. Terutama karena buah Tin dipercaya dapat meningkatkan gairah seksual seorang laki – laki. Bahkan dara beberapa cerita mulut ke mulut, masyarakat timur tengah sering meramu buah Tin dengan merendam 3-5 butir buah Tin kedalam susu selama semalam.

Kemudian rendaman buah tin tersebut diminum pada pagi harinya sebelum matahari terbit, untuk mendapatkan stamina dan energi di malam harinya. Dengan demikian maka kualitas dan kuantitas sperma akan mengalami peningkatan. Oleh karena itu, buah Tin sering digunakan untuk mengatasi masalah kesuburan.