Bisnis Periklanan Dalam Industri 4.0

wikiGo News Bisnis – Industri 4.0 besar pengaruhnya terhadap perubahan pola komunikasi sosial. Pergeseran pengaruh media massa menuju media sosial menjadi pertanda akan perubahan pola komunikasi tersebut. Dalam hal ini, revolusi industri pun menyingkap sekaligus membuka ranah digital kompetitif terkini yang memerlukan sejumlah keahlian terlebih dalam bidang komersial teknologi yang berkaitan dengan bisnis periklanan atau advertising.

Internet memberikan dampak besar dalam dunia periklanan dewasa ini. Beralihnya konsumen dari media konvensional menuju media digital perlu mendapat sorotan.

Pengaruh Terhadap Perusahaan

Globalisasi serta laju perkembangan teknologi menyebabkan media digital bertumbuh dengan sangat pesat. Gambaran yang bisa dilihat adalah pada kencangnya pertumbuhan industri digital termasuk mobile. Maka dari itu, banyak perusahaan yang pada akhirnya beradaptasi. Perusahaan membawa aktivitas marketing seperti penjualan dan pemasaran ke ranah digital. Peningkatan terhadap aspek ini sangat terlihat. Media digital menjadi pilihan bukan karena hanya polanya menuju ke sana melainkan juga karena biaya operasional menjadi lebih murah sementara hasil yang diperoleh bisa jauh lebih besar dari aktivitas konvensional sebelumnya.

Platform digital memberikan pengaruh terhadap perusahaan agar menggunakan sistem iklan dengan basis online baik melalui media media sosial seperti facebook maupun melalui google.

Pengaruh Terhadap Media Konvensional

Dampak dari kemajuan teknologi komunikasi mempengaruhi perubahan media komunikasi secara signifikan dari media konvensional kepada media digital. Laju teknologi menghasilkan efek disrupsi terhadap berbagai macam media konvensional di antaranya televisi, surat kabar, radio dan majalah.

Perubahan platform media media komunikasi memberikan dampak tidak langsung terhadap perubahan pola konsumen. Jika dulu untuk mengiklankan sebuaha produk jasa dan barang di televisi membutuhkan biaya ratusan juta atau miliaran, maka hari-hari ini hanya menggunakan smartphone seseorang sudah bisa langsung mengiklankan produknya.

Perubahan Makna dalam Periklanan

Internet yang menjadi bagian dari globalisasi dan revolusi industri berhasil memberikan perubahan makna dalam dunai periklanan. Jika sebelumnya televisi mencari target penonton, maka periklanan di era digital mengisyaratkan pada jumlah klik. Artinya, sasaran iklan secara random dan acak di antara calon konsumen yang membuat iklan tersebut.

Meskipun masih terlalu dini menyisihkan televisi dalam persaingan ini, pengaruh media digital dalam dunia advertising telah memiliki tanda-tanda untuk jauh lebih berkembang. Keunggulan dari ikllan digital terlihat dalam:

1.      Jangkauan lebih luas

Media internet adalah media yang murah. Pada era sebelumnya, televisi tidak dimiliki oleh semua orang namun saat ini internet menyentuh semua golongan bahkan di pelosok.  Pada tahun 2019 saja, penggunaan internet di Indonesia sebesar 150 juta. Dengan ini sangat mencolok memberi kesimpulan bahwa hampir semua orang Indonesia menggunakan internet dalam hidup sehari-hari. Mengiklankan produk lewat jalur ini akan merambah dalam ruang yang lebih luas.

2.      Lebih tertarget

Media sosial  dan google telah mengembangkan insight yang ternyata bermanfaat dalam menargetkan pasar terhadap sebuah produk. Data tertentu dari pengguna internet tercatat sebagai rekam jejaknya yang akan menjadi target rekomendasi. Data tersebut berupa riwayat pencarian di mesingoogle, ketertarikan mengenai isu atau informasi di laman media sosial.

3.      Tersedia beragam media

Platform digital memiliki banyak media yang bisa berguna dalam beriklan. Google ads, facebook, youtube, intagram dan segenap marketplace merupakan saran periklanan yang telah terbukti ampuh. Dengan biaya operasional yang sangat murah, perusahaan dan individu bisa menggunakan semua jenis media digital yang ada untuk memasang iklannya.

4.      Terukur dan efektif

Digital media menghadirkan fitur traffic untuk melacak iklan yang telah dipasang. Selain itu, fitur ini pula menampilkan channel mana saja yang efektif untuk melempar iklan. Dengan demikian, budget untuk bisnis periklanan lebih bisa teralokasi dengan tepat tanpa perlu membuangnya secara acak..

5.      Efisiensi budget

Poin-poin di atas akan merujuk pada poin ke 5 yakni efisiensi budget. Selain murah, penggunaan budget iklan lebih mudah mengalami penyesuaian dalam digital advertising. Perusahaan akan mendapatkan sejumlah keuntungan dengan iklan digital ini. Bahkan dengan biaya iklan yang rendah, pencapaian hasil pemasaran dan penjualan bisa lebih besar ketimbang menggunakan media konvensional sebagai media iklan seperti era sebelumnya.